Ciri ciri Burung Kacer Tipe Panas Dan Kacer Tipe Dingin Serta Cara Perawatan Hariannya
KICAUHUU - pada artikel kali ini saya akan mencoba membahas dengan jelas cara membedakan kacer tipe panas dan kacer tipe dingin yang lagi ramai diperbincangkan.
burung kacer sendiri memang memiliki 2 besik tipe yaitu jenis kacer tipe panas dan dingin. di antara 2 besik karakter tipe kacer tersebut memiliki habitat yang berbeda saat berada di alam liar.
perbedaan kacer tipe panas dan dingin |
burung kacer tipe panas biasannya berhabitat di tempat yang lembab, yang terdapat sumber air untuk menyejukkan tubuhnya. karena pada dasarnya burung kacer tipe panas tidak suka dengan sinar matahari langsung. burung kacer tipe ini sangat mudah panas dan memiliki fighter tinggi. sehingga mereka lebih suka hidup dialiran-aliran sungai yang sejuk.
sedangkan untuk burung kacer tipe dingin biasanya berhabitat di tempat yang memiliki suhu panas. burung tipe ini menghabiskan sebagian waktunya dengan berjemur dan menghangatkan suhu tubuhnya di bawah sinar matahari. kacer tipe ini memiliki emosi kurang dan jiwa figternya pun terbilang rendah. sehingga mereka menghabiskan waktunya untuk berjemur di bawah sinar matahari untuk menaikkan suhu tubuhnya.
nah ketika memelihara burung kacer tentu kita harus mengetahui karakter burung kacer tersebut. termasuk kacer tipe panas atau dingin. dengan begitu kita dapat melakukan perawatan yang benar kepada burung kacer kita.
kedua karakter burung kacer ini sangat berbeda sehingga perawatannya pun juga sangat berbeda. jika kita salah dalam merawatnya justru akan membuat kacer tersebut tidak menampilkan performa terbaiknya.
untuk mengetahui karakter burung kacer yang kita punya tipe panas atau dingin. kita hanya perlu mengamati burung kacer tersebut mulai dari ciri fisik dan tingkah lakunya.
berikut ciri ciri karakter burung kacer tipe panas dan dingin
burung kacer tipe panas
- secara fisik burung tipe ini memiliki bulu yang tebal, warna bulu hitam kebiruan mengkilat yang di sebabkan karena burung ini jarang terkena paparan sinar matahari secara langsung.
- memiliki fighter yang tinggi. burung tipe panas cenderung memiliki emosi dan birahi yang tinggi.
- sangat responsif. ketika mendengan suara burung kacer lain atau suara masteran. burung kacer tipe ini akan langsung berkicau mengeluarkan materi.
- setiap kali dijemur gak kuat lama. kalaupun di paksa untuk dijemur lama burung kacer tipe ini akan menunjukan perilaku negatif seperti burung kelihatan gelisa ngos-ngosan, nambrak kandang, salto, dan burung akan bagongan pada saat dikrodong.
- secara fisik burung tipe ini memiliki bulu tipis, warna bulu hitam dop karena sering terkena sinar matahari secara langsung.
- memiliki fighter rendah. kacer tipe dingin cenderung memiliki emosi dan biarahi rendang/kurang.
- tidak responsif. burung kacer tipe ini saat dirumah kebanyakan diam dan ngriwik.
- sangat kuat ketika dijemur. burung tipe dingin saat dijemur sangat kuat walaupun dengan durasi 1-2 jam. tanpa menunjukan gelagat gelisa dan sangat terlihat menikmati proses penjemuran. dan burung kacer tipe ini jarang sekali bagong.
- embunkan burung kacer setiap hari pada jam 05.00-07.00 pagi.
- mandikan burung setiap hari pada jam 07.00/08.00.
- untuk jemur lakukan seminggu 2 kali dengan durasi 30 menit saja.
- setelah burung dimandikan berikan jangkrik seminimal mungkin 3/3 pagi dan sore.
- untuk kroto bisa diberikan 1 minggu 2 kali. misal pada hari minggu dan jum'at.
- tidak perlu umbaran.
- setelah pemberian jangkrik krodong kembali burung kacer dan letakkan ditempat yang nyaman dan sejuk.
- untuk jenis kacer tipe panas, sebaiknya dalam satu rumah nunggal saja. karena burung tipe ini sangat responsif saat mendengar suara kacer lain. dan dapat gacor setiap hari sehingga akan berdampak kepada powernya.
- pada saat sore buka krobong, sekedar untuk memberikan jangkrik 3 ekor. kemudian krobong lagi.
- dan pada saat lomba tidak ada penambahan apa-apa. cukup berikan jangkrik 3 ekor, kroto atau ulat bambu satu sendok makan.
- untuk burung kacer tipe dingin perawatan dimulai dari jam 07.00 pagi.
- mandikan burung kacer 2 sampai 3 kali dalam satu minggu.
- jemur burung setiap hari dengan durasi 1-3 jam. penjemuran di lakukan pada jam 07.00-10.00.
- setelah di jemur berikan jangkrik 5 sampai 8 ekor.
- umbar burung minimal 2 sampai 3 kali dalam 1 minggu.
- kacer tipe ini harus di full krodong.
- untuk jenis kacer tipe dingin masih bisa satu atap dengan burung kacer tipe dingin lain. karena burung kacer tipe ini hariannya cendrung diam dan ngriwik.
- sore hari buka krobong dan berikan 5 ekor jangkrik dan 2 ulat hongkong kemudian burung dikrobong lagi.
- pada saat lomba bisa diaplikasikan minim jangkrik dan perbanyak uh. untuk mendongkrak birahinya.