Ciri - Ciri Perbedaan Ciblek Kristal Dan Ciblek Semi By Kicahuu
Perbedaan Ciblek Kristal Dan Ciblek Semi - Burung Ciblek merupakan salah satu jenis burung kicau yang memiliki postur tubuh yang kecil, burung ciblek hingga saat ini masih sangat di gemari oleh pecinta burung kicau, meskipun tidak setenar dulu lagi. Di karenakan sudah semakin jarang diadakannya lomba untuk kelas burung ciblek, maka dari itu popularitasnya semakin menurun.
Perbedaan Ciblek Kristal Dan Ciblek Semi |
Meskipun burung ciblek tidak setenar
dimasanya, burung ciblek tetap memiliki penggemar yang sangat fanatik. Karena
burung ciblek memiliki suara yang sangat lantang, padat, dan rapat, biasanya para
sahabat kicau mania menyebutnya dengan istilah ngebren. Kebanyakan sahabat
kicau mania memelihara burung ciblek hanya untuk dijadikan sebagai burung
masteran saja, seperti halnya untuk menambah variasi isian burung-burung kicau
yang untuk lomba seperti burung kacer, burung cucak ijo, burung murai batu,
burung cendet, dan burung kicau jenis lainnya.
Baca juga : cara perawatan tledekan gunung agar cepat nyuling gacor
Ada dua jenis burung ciblek yang banyak minati
dan banyak dipelihara oleh para sahabat kicau mania, baik untuk tujuan lomba
atau hanya dijadikan untuk burung masteran saja, yaitu Ciblek Kristal (cikris) dan Ciblek Semi (cisem).
Dengan sekilas mata kedua jenis burung ciblek
tersebut sangatlah mirip, baik dari bentuk fisik maupun segi suara kicauannya.
Akan tetapi menurut sebagian pecinta burung ciblek, dari segi kualitas suara
kicauanya burung ciblek kristal lebih unggul dibandingkan dengan burung ciblek
semi, dan harga jual di pasaran pun juga lebih tinggi dari burung ciblek semi.
Bagi sahabat pecinta burung ciblek baru atau
pemula, untuk mengenali Ciri – Ciri
Perbedaan Ciblek Kristal Dan Ciblek Semi tentu akan sangat sulit. Oleh
karena kami dari KICAUUHU akan
membantu sahabat dalam permasalahan terbut.
Walaupun kedua burung tersebut terlihat sangat mirip, akan tetapi jika di perhatikan dengan sangat detail, sebenarmya ada beberapa ciri-ciri yang cukup jelas yang membedakan antara burung ciblek kristal dan burung ciblek semi.
Ciri - Ciri Perbedaan Ciblek Kristal Dan Ciblek Semi
Burung Ciblek Kristal
Burung Ciblek Kristal |
Burung ciblek kristal memiliki warna bulu pada dada tampak putih bersih sampai pada bagian perut, dan ada serabut berwarna hitam yang cukup dominan dibagian bulu pada dadanya. Dari segi kualitas kicaunya, burung ciblek kristal cenderung lebih nyaring, lebih tajam dan tembakan ngebrennya lebih rapat, serta memiliki mental figther yang tangguh.
Burung Ciblek Semi
Burung Ciblek Semi |
Sedangkan burung ciblek semi
memiliki warna bulu dibagian dada tampak berwarna putih dengan sedikit semburat
warna hitam dan sedikit warna kekuningan pada bulu bagian sekitar perut. Dari
segi kualitas suara kicaunya burung ciblek semi, tidak senyaring dan setajam
burung ciblek kristal. Dan tembakan kerapatan ngebrennya pun masih kalah jauh dengan
ciblek kristal, serta mental figther dari burung ciblek semi kurang tangguh
jika dibandingakan dengan burung ciblek kristal.
Nah, itulah sedikit
pembahasan dan informasi yang bisa kami sampaikan kepada sahabat pecinta burung
kicau, khususnya pecinta burung ciblek pemula atau baru. Tentang Ciri – Ciri Perbedaan Ciblek Kristal Dan
Ciblek semi. Semoga bermanfaat dan
menambah wawasan bagi sahabat pecinta burung kicau (kicau mania), atas
perhatiannya kami ucapkan trimakasih.
baca juga : cara mengatasi burung kacer over birahi paling cepat dan ampuh