Perawatan Ciblek Sawah Agar Cepat Bunyi Dan Ngebren - By KICAHUU
KICAUHUU - Ciblek sawah atau biasa di sebut prenjak pari merupakan salah satu jenis burung prenjak yang sebagian besar habitatnya berada di persawahan, walaupun tak jarang burung ini juga kerap di jumpai di area perkebunan.
ciblek sawah kini mulai dicari dan diminati banyak orang, karena burung ini memiliki suara khas ngeklik dan ngebren panjang. yang biasa digunakan sebagai masteran untuk menambah variasi suara burung lain.
perawatan ciblek sawah |
perawatan burung ciblek sawah juga sangat mudah. mungkin karena burung ini hidup berdampingan dengan manusia(petani). sehingga membuatnya tidak mudah stres dan mudah beradaptasi dengan lingkungan barunya saat dipelihara.
namun, untuk membuat burung ciblek sawah cepat bunyi dan ngebren panjang khususnya untuk bakalan/tangkapan, memerlukan waktu yang agak lama. karena burung masih memiliki jiwa liar yang membuatnya sulit untuk berkicau ditempat barunya.
untuk itu kita harus melakukan perawatan secara rutin dan konsisten pada burung ciblek sawah agar burung cepat bunyi dan ngebren.
Baca juga: Cara membedakan ciblek sawah jantan dan betina paling akurat
Berikut perawatan pada burung ciblek sawah agar cepat gacor dan ngebren panjang:
- pagi hari sekitar jam 05.00 - 05.30 burung di embunkan.
- pada saat pengembunan, bisa di berikan kroto satu sendok makan.
- setelah di embunkan, kemudian sekitar jam 07.00 - 08.00 mandikan ciblek sawah dengan cara di semprot menggunakan sprayer.
- setelah dimandikan angin-anginkan burung sampai bulunya mengering.
- berikan ekstra fooding EF, berupa Ulat hongkong 5 ekor disarankan yang berwarna putih. dan jangkrik 3 ekor yang sudah di bersihkan dari kaki dan kepalanya.
- setelah bulu burung sudah kering, jemur burung dibawah terik matahari sekitar 1-2 jam.
- selesai jemur angin-anginkan burung di tempat yang teduh sampai sore hari.
- saat di angin - anginkan masteri burung dengan suara burung ciblek sawah yang sudah gacor agar burung terpancing untuk bunyi dan ngebren. lakukan pemasteran secara rutin.
- pada sore hari, berikan kembali 5 ekor ulat hongkong dan 3 ekor jangkrik. kemudian angin-anginkan kembali sampai menjelang maghrib.
- terakhir, krodong burung saat malam hari supaya burung dapat beristirahat dengan tenang dan nyaman tanpa ada gangguan. hal ini untuk memulihkan dan mempersiapkan tenaga burung di keesokan harinya.
- pada saat malam hari, anda bisa memasteri burung ciblek sawah dengan suara burung lain yang memiliki suara bren panjang. seperti suara cigun agar nantinya burung ciblek sawah dapat berkicau menirukan suara bren panjang tersebut.
ciblek sawah/prenjak sawah |